Contoh Isi Makalah Manajemen Sumber Daya Manusia yang Bagus

Tugas membuat makalah tentang manajemen SDM adalah tugas yang menantang. Topik tersebut menjelaskan tetang bagaimana mengatur hubungan peranan sumber daya yang dimiliki oleh individu secara efisien dan efektif untuk membantu terwujudnya tujuan perusahaan, karyawan dan masyarakat. Di dalam artikel ini akan menjelaskan bagaimana cara membuat makalah manajemen sumber daya manusia yang bagus yang bisa menjadi referensi anda dalam membuat tugas makalah.

Sebelum mengetahui cara membuat makalah yang baik dan benar ada baiknya mengerti apa arti makalah itu sendiri.

Jadi makalah adalah karya tulis ilmiah yang ditungakan dalam bentuk tulisan secara sisitematis dan runtut dengan disertai analisis yang logis dan objektif dengan memperhatikan bagian-bagian pendukung secara ilmiah. Berikut cara membuat makalah manajemen sumber daya manusia yang bagus, yaitu:

1. Mencari sumber materi
Sebelum membuat makalah hal paling terpenting adalah mencari sumber materi, dengan cara mencari baik dari buku dengan cara mencari di perpustakaan kampus atau di perpustakaan diluar kampus apabila sumber tidak memadai. Atau bisa cari sumber materi di internet yang pastinya informasinya harus relevan.

Yodhia Antariksa – Profil Konsultan Manajemen Terbaik Indonesia

2. Kuasai materi yang akan dibuat
Setelah menemukan sumber yang didapatkan yaitu berupa makalah manajemen sumber daya baik dari buku maupun internet, ada baiknya kuasai dulu materi yang akan dibuat makalah. Karena biasanya dosen akan mengetes sejauh mana anda memahami atau menguasai makalah yang anda buat, karena pemahaman dalam membuat makalah adalah inti dari pembuatan makalah dan inti dari anda mendapatkan nilai.

3. Mengkaji materi
Setelah anda menguasai atau memahami materi ada baiknya kaji materi yang sudah dikuasai dengan cara membuat rumusan masalah dan mencari solusinya. Jadi manfaat mengkaji makalah yang anda buat adalah membuka pikiran untuk memahami permasalahan dilapangan dan bisa mencari jalan keluar dalam menyelesaikan permasalahan materi yang sedang anda kaji.

4. Membuat rumusan materi
Setelah anda memahami materi yang akan dibuat berupa makalah managemen sumber daya manusia, buatlah rumusan atau kesimpulan agar anda mengerti isi dari materi yang dibuat, agar memudahkan anda untuk menjelaskan inti dari makalah yang anda buat. Jadi rumusan adalah tolak ukur bagi anda memahami makalah yang sedang anda buat.

5. Membuat makalah tepat waktu
Dalam membuat tugas yaitu berupa makalah ada baiknya jangan menunda-nunda waktu, karena dalam pembuatan makalah membutuhkan waktu yang pajang baik dari mencari bahan materi, menguasai materi, membuat rumusan dan pembuatan makalah itu sendiri. Jadi ada baiknya atur waktu anda sebaik mungkin agar pekerjaan anda cepat selesai dan sesuai harapan.

6. Terakhir buat makalah
Setelah anda merasa sudah menguasai, mengkaji dan membuat rumusan makalah managemen sumber daya manusia yang telah dibuat, selanjutnya anda tinggal membuat makalah berupa fisiknya dengan ketentuan-ketentun yang sudah ditetapkan dalam pembuatan makalah dengan cara diketik menggunakan komputer agar makalah terlihat rapih.

Makalah memikili banyak elemen atau bagian- bagian yang merupakan hal yang terpenting dalam pembuatan makalah atau tulisan karya ilmiah. Berikut bagian-bagian pada makalah:

a. Cover
Cover adalah hal pertama yang dilihat hendak mau dibuka dalam sebuah makalah, jadi cover harus terlihat rapih agar terlihat professional karena makalah adalah karya ilmiah yang harus dipertanggung jawabkan dan kerapihan juga ternasuk dalam penilaian dalam membuat artikel. Cover pada umumnya terdiri dari judul makalah, tujuan makalah, gambar/logo, penyusun makalah, jurusan dan tahun pembuatan.

b. Judul
Judul adalah gagasan utama atau permasalahan yang akan anda angakat dalam makalah yang akan anda buat. Judul harus sesuai dengan tujuan makalah yang dibuat contohnya judul tema yang akan anda angkat adalah makalah manajemen sumber daya manusia.

c. Kata pengantar
Merupakan bentuk kata-kata puji-pujian ke pada Tuhan yang merupakan kata pembukaan pada sebuah makalah, ucapan termakasih, gambaran sedikit mengenai makalah, dan terakhir biasanya harapan pembuat makalah ataupun menerima saran dan kritik tentang makalah yang dibuatnya.

d. Daftar isi
Daftar isi adalah salah satu bagian dari sebuah makalah yang menerangkan tema pembahasan sebuah makalah halaman per halaman atau tiap bab. Fungsi dari daftar isi adalah untuk memudahkan pembaca untuk mencari judul atau materi apa yang dibahas dalam tiap halaman. Bagian dari daftar isi tersebut adalah:

1) Bab l (pendahuluan)
Bab l adalah bab yang mejelaskan secara umum tetang gambaran umum yang berisi tentang gambaran umum tetang makalah, masalah yang akan dibahas, latar belakang mengapa anda mengangkat permasalahan tentang makalah managemen sumber daya manusia tersebut yang di jadikan makalah. Pendahuluan biasanya terdiri dari beberapa bagian yaitu latar belakang, rumusan masalah, dan maksud dan tujuan makalah.

2) Bab ll (isi)
Pada bab bagian ini, anda membahas secara tuntas untuk permasalahan yang anda angkat pada bab sebelumnya yaitu bab l. pada bagian ini adalah bab isi sesungguhnya makalah yang anda buat. Dalam bagian pembahasan anda menjelaskan fakta-fakta yang memperkuat tulisan anda, artinya makalah anda harus berisi kajian referensi beberapa penulis yang mendukung gagasan yang anda sampaikan agar memperkuat apa yang akan anda sampaikan.

3) Bab ll (penutupan)
Bab ini adalah bab penutup, anda harus menguraikan kesimpulan yang telah anda dapatkan yaitu kesimpulan makalah manajemen sumber daya manusia , mulai dari hasil penelitian yang telah anda dilakukan, kelebihan serta kekurangan dari hasil penelitian dan juga perhitungan matematisnya. Anda juga dapat menuliskan kritik dan saranterhadap permasalahan yang sedang anda kaji.

e. Daftar pustaka
Daftar pustaka merupakan bagian terakhir, yang berisi tentang nama-nama literature yang menjadi referensi anda dalam membuat makalah. Daftar pustakan adalah referensi rujukan yaitu berupa sumber materi yang bisa didapatkan baik berupa buku, jurnal, skripsi dan bisa juga sumber dari internet dan lain sebagainya.

Demikianlah cara membuat makalah manajemen sumber daya manusia yang bagus, intinya ketika membuat suatu makalah hal yang pertama adalah memahami dan menguasai topik yang sedang diangkat dan cara pembuatan makalahnya harus sesuai dengan ketentuan yang sudah ditetapkan.

Baca juga : Kumpulan Presentasi Manajemen SDM yang Bagus