Tiga Langkah Utama dalam Penilaian Kinerja Karyawan

Jack Welch, mantan CEO General Electric yang legendaris itu pernah bilang : sebenarnya ada cara yang paling mudah untuk membuat saya bisa tidur nyenyak. Pastikan bahwa kinerja semua karyawan berjalan dengan ekselen. Just that. Begitu ia pernah bertutur.

Ya sesimpel itu : pastikan bahwa kinerja seluruh karyawan berjalan dengan ekselen. It’s all about people performance. Sebab kinerja pegawai-lah yang akan menggerakkan seluruh roda bisnis organisasi : pipa yang membentang ribuan kilometer, kapal regasifikasi yang terus beroperasi, hingga proses penagihan ke pelanggan-pelanggan.

Kinerja pegawai ekselen, maka kinerja organisasi juga akan pasti mencorong. Kinerja pegawai rapuh, maka roda bisnis juga akan macet. Ibarat pemain sepakbola, kinerja pegawai yang akan menentukan apakah sebuah organisasi akan menjelma seperti tim Barcelona, atau tim yang terdegradasi ke divisi non unggulan. Continue reading “Tiga Langkah Utama dalam Penilaian Kinerja Karyawan”

Cara Menyusun Key Performance Indicators Karyawan

Key Performance Indikator atau yang juga sering disebut Key Success Indicator (KPI) merupakan suatu cara perusahaan atau organisasi dalam menentukan sejauh mana kemajuan yang dicapai perusahaan atau organisasi tersebut dalam mencapai tujuannya.

Setiap perusahaan tentunya memiliki misi, telah menentukan tujuan, serta mengidetifikasi semua yang harus terlibat untuk mencapai tujuan tersebut.

Agar perusahaan mengetahui sejauh mana kemajuan yang telah dicapai, penentuan KPI adalah salah satu cara yang harus dilakukan. Ada berbagai aspek yang kemajuannya dapat dilihat dengan KPI, salah satunya adalah untuk menentukan Key Performance Indicators karyawan.

KPI karyawan merupakan penilaiaan hasil kerja karyawan yang dilakukan sebagai cara untuk dapat membantu setiap karyawan untuk mengetahui apa yang telah dan sedang mereka kerjakan serta perkembangan dan pelatihan apa yang mereka butuhkan agar dapat semakin berkembang. Continue reading “Cara Menyusun Key Performance Indicators Karyawan”

Kiat Ampuh untuk Melejitkan Karir Anda sebagai Manajer

Berbicara mengenai pekerjaan dan perusahaan tentunya tidak akan lepas dari yang namanya karir.

Karir sendiri adalah sebuah posisi atau jabatan tertentu dimana seorang karyawan bisa mengembangkan kemampuan, skill, dan kompetensinya untuk dari jenjang yang rendah hingga mencapai jenjang yang paling tinggi.

Bagi perusahaan, karir memiliki peranan penting untuk meningkatkan produktifvitas perusahaan sebab karyawan dengan karir cemerlang biasanya adalah karyawan dengan dedikasi yang paling tinggi terhadap perusahaan.

Bagi karyawan sendiri karir bermakna sebagai sebuah proses yang harus dilalui untuk meningkatkan taraf sosial dan taraf kesejahtaraan mereka. Continue reading “Kiat Ampuh untuk Melejitkan Karir Anda sebagai Manajer”