Cara Membangun Nilai Budaya Perusahaan yang Hebat

Sebuah perusahaan tidak bisa dibangun sendirian, tapi dibangun oleh tim yang kuat. Dengan segala keterampilan yang dimiliki setiap individu di dalam tim, mereka bisa saling melengkapi kekurangan individu lainnya.

Memang bukan perkara mudah mendapatkan karyawan yang sesuai dengan karakter perusahaan. Setelah menjadi karyawan, kemampuan juga harus senantiasa ditingkatkan. Sehingga tercipta tim kerja yang hebat. Bagaimana cara untuk menciptakan budaya kerja yang hebat, sehingga terbentuk tim kerja yang handal?

Memberikan peluang bagi karyawan untuk membangun karirnya
CEO Placemeter.com, Alexander Winter mengatakan bahwa ketika perusahaan mempekerjakan karyawan bukan berarti semata-mata untuk memakai pikiran dan tenaga mereka saja. Sehingga segala kebutuhan dan tugas perusahaan bisa diselesaikannya. Merekrut karyawan tidak hanya sekedar tujuan tersebut, tapi lebih kepada memberikan peluang kepada karyawan untuk menciptakan dan membangun karirnya. Continue reading “Cara Membangun Nilai Budaya Perusahaan yang Hebat”